
PADANG, INVESTIGASI_ Sudah diprediksi sebelumnya, duo tim plat merah, melangkah mulus menuju puncak Liga 4 PSSI Sumbar. Dua laga sebelumnya, sukses menekuk lawannya dengan skor besar. PSP Padang libas Batang Anai dengan skore 0-7. Sementara, PSPP Padang Panjang bungkam Kompak FC dengan skore 6-1
Pada laga ke 3 ini, duo tim plat merah itu, kembali mengamuk. Berlagak di Stadion GOR. H. Agus Salim Padang, Rabu (28/1) Pandeka Minang melibas klub plat merah lainnya PSLA Sicincin dengan skore 6-1. Kemenangan ke 3 PSP Padang ini, menjadi kekalahan pertama PSLA Sicincin
Selaras dengan PSPP Padang Panjang, berlaga di Stadion Utama Sumbar pada hari yang sama, juga melibas Gumarang FKNB dengan skore 5 – 1. Kemenangan besar ini, membuktikan dua tim plat merah itu, kandidat juara Liga 4 PSSI Sumbar musim 2025 – 2026.
Sama memiliki point 9 dari tiga kemenangan, PSPP Padang dan PSPP Padang Panjang tetap bertengger di puncak klasemen sementara. Sekaligus membuktikan suntikan dana APBD menjadi ‘amunisi’ mengarungi kompetisi Liga 4 PSSI Sumbar ini
Pada laga lain, di Stadion GOR H. Agus Salim, juara bertahan Josal FC meraih kemenangan pertama melawan GMR dengan skore 4 – 2. Dua laga sebelumnya Josal FC takluk dari PSP Padang dan Josal FC. Sementara Kompak FC sukses menundukkan Batang Anai dengan skore 4 – 1.
Laga ke 3 ini, sudah bisa memprediksi kandidat juara. PSP Padang dan PSPP Padang terdepan, sebab sukses melibas lawannya pada 3 laga. Namun, kompetisi masih panjang, meski tipis masih ada peluang bagi juara bertahan Josal FC untuk menyodok papan atas klasemen. Kita tunggu saja
Penulis Herman Jetar
Editor Novri Investigasi


