Liga Askot PSSI Padang 2023, Resmi Ditabuh : Kompetisi Bergulir Berkat Dana Pokir Mastilizal Aye

Spread the love

PADANG, INVESTIGASI_Liga Askot PSSI Padang 2023, resmi tabuh, Sabtu (4/2) di Lapangan Imam Bonjol, Padang. Kompetisi di Kota Padang yang lama mati, kembali dihidupkan Ketua Askot PSSI Kota Padang, terbagi dalam dua group.

Group A dihuni  Taruna Khage, Putra Bahari, Fauizitama, Alif FC, Cahaya Motor, Sungai Lareh, Padang United, Putra Wijaya, Janse FC dan Opel FC. 

Sementara, Group B dihuni, Gempar, Nalayan, Unand FC, Putra Remaja, Rajawali, Gema FC, Polda Sumbar, Navigasi FC dan Kompak FC. Kompetisi antar club terkuat di Kota Padang yang ke 4 ini, langsung dibuka oleh Sekda Kota Padang, Andre Algamar.

Pembukaan Liga Askot PSSI Kota Padang dihadiri tokoh sepakbola Kota Padang dan Sumatera Barat. Ketua Pelaksana yang juga Kepala Dinas Dispora Kota Padang, Afriandi, mengaku salut dengan penyelenggaraan Liga Askot PSSI Kota Padang ke 4 ini.”Terselenggaranya Liga Askot ini, berkat dana Pokir Mastilizal Aye,” katanya

Ketua Askot PSSI Kota Padang, Mastilizal Aye, mengatakan, Liga Askot ini, akan melahirkan pemain pemain yang bisa menyumbangkan emas di Porprov Sumbar yang sudah lama tak berlabuh di Kota Padang.

“Berharap semoga sukses sampai selesai. Dan, terima kasih atas dukungan berbagai pihak,” kata Ketua Fraksi DPRD Gerindra Kota Padang ini.

Walikota Padang melalui Sekda, Andre Algamar, mengatakan, Walikota Padang Hendri Septa berharap kompetisi ini, bisa menyumbangkan pemain yang bisa mempersembahkan medali emas pada Porprov nanti.

“Kompetisi Liga Askot PSSI Kota Padang ke 4 ini, diharapkan mampu melahirkan pemain pemain memperkuat Porprov nanti. Karena, Kota Padang sudah lama puasa emas,” kata Andre Algamar. 

Pembukaan yang berlangsung disertai percikan api itu, diawali pertandingan dua tim tangguh Kota Padang, Taruna Khage melawan tim bertabur bintang Putra Bahari. Nv

More From Author

Berharap Surya Jufri Bitel Duduk Kembali di Gedung Bundar Sawahan : Dukungan Warga Mengalir Deras

Mastilizal Aye, SH, Sosok Dibalik Bergulirnya Kompetisi Sepakbola di Kota Padang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT