Lolos Verifikasi Faktual Ir. Irfendi Arbi, Siap Melewati Jalan Terjal Menuju DPD RI

Spread the love

Malangkah Basamo Irfendi Arbi

Cipt : Novri Investigasi

Pituah mande indak ka lupo

Samangaik ayah indak ka hilang

Padiahnyo hiduik alah dicubo

Gadang paguno dek banyak urang

Usah dipaturuik an kandak hati

Bajalan luruih bakato bana

Tasabuik namo Irfendi Arbi

Nan dibanggakan rang 50 Kota

Hiduik di dunia hanyo samantaro

Adaik jo agamo basanda diri

Jadi kapalo daerah alah diraso 

Kini malangkah ka DPD RI

Nan tatingga ka dilanjuik an

Mambangun kampung sarato nagari

Saniek kito sairiang jalan

Malangkah basamo Irfendi Arbi

Perjuangan Irfendi Arbi untuk bertarung memperebutkan kursi DPD RI, terbuka lebar. Komisi Pemilihan Umum, telah menetapkan Bupati Lima Puluh Kota priode 2016 -2021 itu, lolos untuk verifikasi administrasi, sebagai calon anggota anggota DPD RI utusan Sumbar. Satu langkah jalan terjal lolos verifikasi faktual telah dilalui. Tinggal menatap langkah menuju DPD RI

Dengan keluar verifikasi dari KPU, Irfendi Arbi yakin terpilih, satu dari empat senator priode 2024 – 2029. Bukan tanpa alasan, pengabdiannya selama ini, sangat dirasakan. Terutama, saat menjadi Bupati Kabupaten Lima Puluh Kota. Bahkan, ia aktif dalam kegiatan sosial.”Insya Allah, kita bisa. Untuk itu, mohon dukungan seluruh masyarakat Sumbar,” pintanya.

Dengan rasa haru, ia mengatakan, ini berkat perjuangan bersama. Kerja keras semua pihak dan doa masyarakat Sumbar. Dan, optimis dengan kebersamaan dan dukungan masyarakat Sumbar, akan mampu melewati jalan terjal menuju DPD RI.” Kita akan terus bergerak dan melakukan sosialisasi ketengah masyarakat,” ujar Putra Gonjong Limo ini.

Diakui, nama Irfendi Arbi sudah tak asing lagi di Sumbar, khusunya Kabupaten 50 Kota. Bupati priode 2016 – 2021 ini, dikenal sosok pemimpin yang dekat dengan berbagai kalangan. Jabatan tak jadi pemisah, ia tetap mendatangi warga, meski hanya sekedar menampung aspirasi duduk di warung. Wajar saja, setelah tak menjabat lagi, lakek tangan dan kepemimpinan masih melekat dihati.

Semasa memimpin Kabupaten 50 Kota, geliat pembangunan bergerak kencang. Nafas perekonomian berjalan seirama dengan nafas kehidupan warga. Namun, 5 tahun pengabdian Irfendi Arbi, rasanya belum cukup. Warga masih berharap Irfendi Arbi melanjutkan pengabdian. Tertumpu harapan warga, agar Irfendi Arbi melangkah ke Senayan. 

Diyakini berjuang di pusat memudahkan langkahnya membangun Kabupaten 50 Kota khususnya. Warga melihat, meski tak lagi menjabat keperdulian Irfendi Arbi kepada warga masih terlihat. Buktinya, Irfendi Arbi aktif dalam organisasi. Tidak saja bersama warga, juga kalangan pers dan seniman.   Sosok pemimpin yang didambakan untuk membangun kampung halaman.

Dukungan berbagai pihak juga mengalir kepada mantan aktivis mahasiswa dan pernah menjabat Ketua Senat Mahasiswa, Ketua KNPI Kota Padang, Ketua Majelis Pemuda Indonesia Sumbar, Ketua I DPP Alumni Unand, Penasehat FKPPI Sumbar dan mantan anggota DPRD Kota Padang, jika ingin melangkah ke Senayan. 

Terutama warga Kabupaten 50 Kota, sebab sampai saat ini, belum ada putra asli Luak Limopuluh yang duduk di Senayan. Ini bukan tanpa alasan, selain aktif diberbagai organisasi, popularitas dan kinerja Irfendi Arbi sudah terukur dan teruji. Melihat sepak terjangnya itu, warga menilai sudah selayaknya Irfendi Arbi berkiprah di Senayan.

Langkah Irfendi Arbi menuju Senayan, tepatnya di DPD RI, sudah pasti. Dan, ini disambut antusias warga, sebab harapan mereka terhadap Irfendi Arbi, bakal terwujud. Tentu, perlu kerja keras dan kerja cerdas agar Irfendi Arbi, bisa mewakili mereka di pusat. Melanjutkan yang tertunda, menyempurnakan yang ada, harapan warga kepada Irfendi Ardi, jika terpilih nanti.

More From Author

Tiga Momen Spesial Dirayakan Pada HUT Gerindra ke 15, Verry Mulyadi : Lebih Dekat dengan Rakyat Demi Mewujudkan Cita Cita Pejuang Bangsa

Tiga Momen Spesial Dirayakan Pada HUT Gerindra ke 15, Verry Mulyadi : Lebih Dekat dengan Rakyat Demi Mewujudkan Cita Cita Pejuang Bangsa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT