Menang Dramatis, Pemprov Sumbar Melaju ke Final Turnamen Gubernur Cup

Spread the love

PADANG, INVESTIGASI_Pemprov Sumbar menang dramatis atas lawanya Polda Sumatera Barat. Setelah di babak semi final menang adu finalti 5-4, Senin (14/8).

Sempat tertinggal 2-0 di babak pertama, Pemprov Sumbar bangkit di babak ke dua. Pemprov Sumbar yang dimotori oleh gelandang enerjik Oscar, Dody Leo cs, mampu mengejar ketertinggalan di menit menit akhir jalannya babak ke 2.

Hingga wasit Afdal Gafar meniup pluit panjang, skore tidak berubah  2-2.

Di babak tos tosan ini, dua pemain Polda gagal meyarangkan gol, ke gawang  David Jhoni. Penjaga gawang Pemprov Sumbar,mampu menepis tendangan Yusra Antoni dan Firdaus.

Dengan kemenangan ini Pemprov Sumbar melaju ke final. Dan,  akan berhadapan dengan PSAD Wirabraja, setelah di semi final ke  2  juga menang atas lawanya Pemko Sawalunto 1-0. Kemenangan itu, diraih lewat perjuangan yang begitu berat dan melelahkan. 

Setelah pertandingan, Kadispora  Pemprov Sumbar Drs Maifrizon mengacungkan jempol atas perjuangan para pemainya. Tampil begitu luar biasa, tanpa lelah.

Sempat tertinggal 2-0 tidak membuat para pemain down. Justru pemain mampu bangkit,  disaat para pemain Polda mengalami kelelahan.”Kita ke final. Allhamdullilah,  kita sampai final,” ujarnya.

Pelatih Pemprov Sumbar, Dedi Umar, menyampaikan terima kasih kepada pemain yang tampil begitu spartan dan tanpa lelah.”Kita sukses tampil ke final” katanya dengan wajah ceria.

Turnamen sepak bola antar instansi, mitra kerja dan institusi sejajaran Pemprov Sumatera Barat, akan berakhhir, Selasa 15- 8 -2023

Perebutan posisi 3 dan 4 akan diperebutkan Polda Sumbar dan Pemko Sawalunto. Sedangkan,  tempat pertama dan kedua akan di perebutkan  Pemprov VS PS AD Wirabraja. 

Jadwal pertandingan esok hari.

Polda vs Pemko Sawalunto pukul 14-00 Wib

Pemprov vs PSAD pukul 15:30 wib. Herman Jetar

More From Author

Hibahkan Tanah Untuk Pembangunan Panti Asuhan Muhammadiyah Rawang Painan, Lisda Hendrajoni Juga Serahkan Bantuan Rp315 Juta Secara Simbolis

Proyek Peningkatan Jalan Kapujan – Rimbo Data Kabupaten Solok, Melalui BPJN Dikerjakan PT. Arpek Primadhamor, Athari : Perjuangan Anggaran Rp36 M Sangat Berat, Diharapkan Rekanan Bisa Bekerja Tepat Waktu dan Tepat Mutu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT