Pengerukan Sedimen Parak Kopi Oleh BWSS V : Air Mengalir Jernih ke Muara

Spread the love

PADANG, INVESTIGASI –

Awan mambumbuang di pagi hari

Hujan manimpo di hari sanjo

Pengerukan sedimen di Parak Kopi

Aia mangalia janiah ka muaro

Pasia Puruih danau Cimpago

Pantai Padang taliek rancak

Karajo nyato BWSS V

Banda Kali samakin mancilak

Pengerukan sedimen di sepanjang banda kali, terutama di kawasan Parak Kopi, sangat ditunggu warga. Kawasan kumuh, sungai dangkal dan air mengguning sangat meresahkan. Apalagi, hujan datang melanda, bahaya banjir menghancam jiwa. Namun, kerja nyata Operasi dan Pemeliharaan (OP) Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS V), merubah segalanya.

Tidak saja membuat senang hati warga, tapi juga menyejukkan mata. Pengerukkan sedimen, terutama di kawasan Parak Kopi, membuat sungai semakin dalam. Lokasi sekitar banjir kanal itu, terlihat semakin bersih dan indah di pandang mata. Air mengalir jernih sampai ke muara. Sungguh indah dipandang mata. Kawasan banda kali makin mempesona.

Wajar saja, kinerja OP BWSS V, menuai pujian warga. Kerja nyata, merubah suasana kumuh, menjadi indah berseri. Jernihnya air, bahkan bisa becermin bayangan. Mengalir tanpa riak menuju muara. Warga melintasi jalan dipinggir banda kali, terasa nyaman. Diatas kendaraan disuguhkan pemandangan yang nyaman.

“Selama ini, jika hujan melanda Kota Padang, apalagi sampai berjam jam. Air terlihat tinggi dan mengguning, sehingga terlihat mencekam. Ini akibat terjadinya pendangkalan sungai. Tapi, semenjak dilakukan penggerukan sedimen, terlihat dalam,  jernih dan sejuk dipandang mata,” kata Khairul pensiun polisi warga setempat.

Ini tak terlepas dari kepedulian OP BWSS V yang melakukan pengerukan sedimen. Dan, membersihkan rumput disekitar banjir kanal ini. Sehingga, air mengalir jernih, semakin asri bersihnya lokasi bandar kali ini. Terutama di Kawasan Parak Kopi.”Sekarang pun, saat sore menjelang warga duduk di kanal menyaksikan jernihnya air dan indahnya lokasi,” katanya.

Warga berharap, semoga pengerukan sedimen ini, bisa dilakukan setiap tahun. Sehingga lokasi ini, bisa menjadi lokasi wisata air. Karena, sejuk dipandang mata. Tidak saja oleh warga, tapi juga pengendara melewati jalan ini.” Harapan kami, semoga ini dilakukan tiap tahun,” harap Khairul, seraya mengatakan, atas nama warga, ia mengucapkan terima kasih kepada OP BWSS V. Nv

More From Author

Ketua Fraksi Gerindra DPRD Padang, Mastilizal Aye Turut Berduka

Proyek DI Kawasan Sawah Laweh Tarusan Dikerjakan PT. Bina Cipta Utama : Susunan Beton Bagaikan Keramik, Pesona Wisata Makin Dilirik

17 thoughts on “Pengerukan Sedimen Parak Kopi Oleh BWSS V : Air Mengalir Jernih ke Muara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT