Proyek Jembatan PT. Daffa Arjuna Pratama Terkendala Pipa PDAM

Spread the love

Meski, sudah ditandatangani kontrak tanggal 14 Juni 2021, pekerjaan PT. Daffa Arjuna Pratama masih sebatas pembongkaran aspal jembatan. Wajar saja, keterlambatan pekerjaan menuai sorotan berbagai kalangan

PADANG, INVESTIGASI_Harapan masyarakat agar pekerjaan peningkatan jembatan paket 1 di dua lokasi Lapau Manggis, Kecamatan Kuranji dan RT04, RW 02 Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, bisa selesai cepat, masih terkendala pipa PDAM. Padahal, kontrak sudah lama ditandatangani, tapi pekerjaan belum berjalan sebagaimana mestinya.

Proyek senilai Rp3.057. 883.727.67, masa pelaksanaan 150 hari kalender, konsultan pengawas PT. Triartha Nusa Engeenering, menggunakan dana APBD, sampai sekarang masih sebatas pembongkaran aspal dan menutup lokasi jembatan dengan pagar seng. Padahal, jembatan itu sangat dibutuhkan masyarakat, namun tak bisa dilewati tertutup seng

“Sudah lama jembatan ini ditutupi seng. Namun, tak ada tanda tanda akan dikerjakan. Kalau belum dikerjakan, kenapa ditutup. Khan, masih bisa dilewati masyarakat,” kata Haris warga setempat, seraya mengatakan, terkesan Dinas PUPR dan rekanan PT. Daffa Arjuna Pratama terkesan lamban menanganinya dan warga jadi korban.

Ia minta kepada rekanan untuk bisa mengerjakan jembatan ini secepatnya, sebab berpengaruh terhadap perekonomian warga. Karena jembatan ini urat nadi perekonomian warga. Intinya, kalau mau mengerjakan jembatan ini, direncanakan dengan matang. Kalau ada permasalahan diselesaikan terlebih dahulu.

“Ini kerja belum dimulai, tapi ditutup begitu saja. Khan sama saja menghalangi aktifitas warga melewati jembatan tersebut. Padahal, dengan kontrak bulan Juni sekarang bulan Agustus, setidaknya sudah ada hasil pekerjaan. Bukan jalan ditempat yang membuat warga sengsara,” imbuhnya, beberapa hari lalu.

Yudiono PT. Daffa Arjuna Pratama dikonfirmasikan via WA nya mengaku, jembatan itu belum bisa dikerjakan terutama mengangkat jembatan untuk menukar karet.” Penyebabnya, pipa PDAM masih melekat distruktur jembatan. Dan, yang kerja sekarang, pihak PDAM memindahkan pipanya,” kata Yudi.

Ia mengaku, sudah dua minggu menunggu pihak PDAM mengerjakan pemindahan pipa ini. “Padahal, untuk sosialisasi sebelum pembongkaran sudah dilaksanakan dengan pihak PDAM untuk mempercepat pemindahan pipa PDAM dari struktur jembatan,” imbuhnya. Nv

More From Author

Instruksi Gubernur Sumbar dalam Memperingati HUT ke-76 Kemerdekaan RI

Kodim 0309/Solok Gelar Pembinaan Peningkatan Kemampuan Keluarga Besar TNI Tahun 2021

One thought on “Proyek Jembatan PT. Daffa Arjuna Pratama Terkendala Pipa PDAM

  1. KEPADA YTH.PERUSAHAN SWASTA & BUMNDI TEMPATUp        : Finance Manager/Team Tender  
    From      : syahrul gunawan 
    Email      : syahrulgunawan012345@gmail.com Kontak   : 0821-1374-4828

    Dengan hormat,
        Perkenalkan kami dari PT. MANDIRI PRIMA GARANSI (General Insurance Broker) kami bermaksud menawarkan jasa penerbitan jaminan bank garansi & surety bond bisa tanpa agunan (non collateral), proses cepat dan mudah, adapun jaminan bank garansi & asuransi yang kami tawarkan telah diterima di instansi pemerintah dan swasta.adapun jenis jaminan yang kami tawarkan diantaranya adalah sebagai berikut: Jenis Jaminan Bank Garansi & Surety Bond :
    1. Jaminan Penawaran     (bid bond)
    2. Jaminan Pelaksanaan   (performance bond)             
    3. Jaminan Uang Muka     (advance payment bond)   
    4. Jaminan Pemeliharaan (maintenance bond)    
    5. Jaminan Pencairan Dana Akhir Tahun ( SP2D )
    6. Jaminan LainnyaLine Of Insurance :
    1. Custom Bond 
    2. Asuransi Cargo
    3. Construction All Risk (CAR)
    4. Property All Risk (PAR)
    5. Comprehensive General Liability (CGL)
    6. Erection All Risk (EAR)
    7. Workman Compensation Liability (WCL)
    8. AutoMobile Liability (AL)
    9. Marine Hull (MH)Demikian penawaran yang dapat kami sampaikan, Semoga ini menjadi langkah awal untuk menjalin kerjasama yang baik dan berkesinambungan di masa yang akan. Atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terimakasih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT