Esa, Pejuang Sejati Itu Kembali Nakhodai DPC PPP Kota Padang

Spread the love

Usaha tak mengkhianati hasil. Perjuangan yang tulus dan ikhlas tak sia sia, meski tembok karang yang menghadang. Senada dengan perjuangan Maidestasl Hari Mahesa, ketika dirinya merasa dizalimi dan haknya direbut paksa

PADANG, INVESTIGASI_Memakan waktu panjang dan berliku liku. Tak kenal lelah dan menghabiskan tenaga, pikiran dan waktu. Perjuangan tak sia sia dan berbuah manis. Ini dirasakan Maidestal Hari Mahesa bersama pengurus dalam mencari keadilan dan melawan kezaliman. Sekarang, Esa menikmati hasil perjuangannya, seiring DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tertanggal 28 Juni 2022 menerbitkan SK Susunan dan Personalia Pengurus Harian DPC PPP Kota Padang Masa Bakti 2021-2026.

Kembalinya, Esa menakhodai DPC PPP Kota Padang, terlihat dari SK DPP PPP Nomor 0684/SK/DPP/C/VI/2022 ditandatangani Ketua Umum Suharso Monoarfa dan Sekjend M Arwani Thomafi. SK itu, menetapkan H Maidestal Hari Mahesa sebagai Ketua DPC PPP Kota Padang 2021-2026

Rasa syukur dan wajah kebahagian, terlihat saat jumpa pers jumpa pers, di Kantor DPC PPP Padang, di Purus V, Rabu (6/7/2022). Maidestal didampingi Virza Benzani, Firdaus, Zainul Arifin, Erwin, Rio Anggara, dan pengurus lainnya. Menceritakan kronologis yang menerpa DPC PPP Kota Padang yang dipimpinnya.

Kata Esa, terbitnya SK DPP PPP No 0684 ini, otomatis menghapus jejak polemik kepengurusan DPC PPP Padang belakangan ini. DPP PPP menyatakan sejak berlakunya SK 0684, maka SK No 0549, tanggal 24 Februari 2022, tentang Pengesahan Perubahan Susunan Kepengurusan DPC PPP Padang 2021-2026, berikut lampirannya dinyatakan tidak berlaku lagi.

SK itu, disertai struktur kepengurusan DPC PPP Padang. Ketua Maidestal Hari Mahesa, Sekretaris Firdaus SH, Bendahara Rio Anggara, Wasekjend Nurafitri dan Naldi Gantika, Wakil Bendahara Dwiyana PA dan Rio AF. Wakil Ketua Bidang Fungsional; Erwin, Irwandi, Dasman, Argi Putra, Novri Hendri. Wakil Ketua Bidang Isu Strategis; Afrizal, Fri Fatria, Wenny Ratih, Khairas EP, Vhanny PH.

Wakil Ketua Bidang Pemenangan Dapil; Zainal Zein, Yeri Sandi, Engky Alexander, Erizal Chaniago, Abdul Aziz, Yannelita Syafyan, Harmaini Bahar, Endong SG. Pimpinan Majelis Syariah DPC PPP Padang; Ketua Zainul Arifin, Wakil Ketua Yulmen Yulis, Nafsi M, Dewi Suryani, Sekretaris Andri Yusran, Wakil Sekretaris Hendri dan Swastaman Loeis, Anggota Septimal dan Aris Munandar.

Pimpinan Majelis Pertimbangan DPC PPP Padang; Ketua Syafril Wahab, Wakil Ketua Virza Benzani, Puji Suci K, Sekretaris Mahyudin dan Hefriyanto, Anggota Henri AM, Irma Oktavia dan Liswita. Pimpinan Majelis Pakar DPC PPP Padang; Azhar Nuri, Wakil Ketua Murikhwan, Iswandi M, Sekretaris Irmay Henri, Wasek Yusrizal dan Randi PP, Anggota Juwendi.

Diakui, kisruh PPP di Kota Padang memang menyedot perhatian publik, pasca-Muscab IX DPC PPP Padang, Desember 2021 lalu. Awalnya Nikki Lauda Hariyona sempat ditunjuk oleh DPW PPP Sumbar sebagai Ketua DPC PPP Padang. Bahkan, melanggar AD/ART PPP. “Dari sini dimulai perjuangan untuk meluruskan masalah ini,” ujar Maidestal, yang pada Muscab mendapat suara mayoritas atas Nikki.

Kemudian seiring bergulirnya polemik ini, DPP mengeluarkan SK menunjuk Dasman sebagai Ketua DPC PPP Padang. Anehnya, orang yang di luar hasil Muscab PPP Padang bisa ditunjuk menjadi ketua. Hal ini yang dijelaskan Esa ke DPP dengan data-data akurat. “Selanjutnya kami juga berjuang di Mahkamah PPP. Ada beberapa kali bolak-balik ke Jakarta mengikuti sidang di Mahkamah Partai dan secara virtual,” jelas Maidestal.

Harapan Esa, semua polemik ini berakhir dan unsur pimpinan di DPW PPP Sumbar diharapkannya tidak ada lagi langkah-langkah di luar AD/ART PPP. Karena, DPP memberi waktu 2 minggu untuk konsolidasi di tubuh DPC. Virza Benzani pada kesempatan itu, juga mengatakan, kepengurusan DPC di SK baru itu bisa dilihat telah mengakomodir kader PPP Padang yang sebelumnya ada di sebelah. Soal pelantikan belum bisa dipastikan waktunya, karena baik DPP DPW sedang sibuk penjaringan kader-kader terbaik untuk Pemilu Serentak 2024 Pilkada dan Pileg DPR RI dan DPRD. R/N

More From Author

Dandim Berikan Jam Komandan Kepada Seluruh Prajuri dan PNS Kodim 0309/Solok, Begini Arahannya.

KPPN SUNGAI PENUH SOSIALISASI MIGRASI SALDO AWAL SAKTI TA.2021

17 thoughts on “Esa, Pejuang Sejati Itu Kembali Nakhodai DPC PPP Kota Padang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT