Mengenal Lebih Dekat Verry Mulyadi, SH : Sukses di Lapangan Hijau, Sukses Menjalani Karier

Spread the love

Verry Mulyadi sosok tak asing lagi di lapangan hijau. Semangat bertarung mengolah sikulit bundar, melekat pada dirinya. Kerja keras dilapangan hijau, terbentuk dalam kehidupannya sehari hari. Marendo untuang diusia muda, sekarang Verry Mulyadi menikmati setetes keringatnya. Sebelum kita, bercerita lebih jauh. Sebuah pantun mengiringi langkah hidupnya

Indarung ba batu karang
Asok manjulang tabang tinggi
Lah tasabuik dek urang sagalanggang
Anak mudo paduli nagari

Diateh kawek bajalan lori
Lori malinteh di ateh silo
Tasabuik namo Verry Mulyadi
Dek urang banyak sangaik paguno

Indaruang tatutuik kabuik
Hujan manimpo mako katarang
Dilapangan hijau hiduik bagaluik
Kini mamacik Gerindra Padang

Jauh malangkah banyak bajalan
Katiko mudo marendo usaho
Taniaik hati mambangun kampung halaman
Mari kito dukuang basamo

Baginya, dunia olahraga, merupakan nafas kehidupan. Terutama sepakbola yang digelutinya semasa kecil. Sekarang, ia pun dipercaya untuk memegang beberapa jabatan di sepakbola. Bukan saja tingkat Sumbar, juga nasional. Buktinya, Verry Mulyadi dipercaya sebagai Executif Comite PSSI (EXCO), Ketua swadaya pemerhati sepakbola usia muda Sumbar ( Agenda seleksi pemain berbakat untuk SAD Uruguay), Projeck officer Piala Nike MUPC U 15.

Kalau untuk Sumbar seabrek jabatan dipercayakan kepadanya dan mampu melahirkan pesepakbola andal. Sebut saja, bidang dana dan sponsor tim Porwil Sumbar, Presiden Direktur SSB PSIP, Asisten manager U21 Semen Padang, Projeck officier kompetisi PSIP KU – 13 Padang, Project officer PSIP KU – 12 Padang, Ketua tim talenscouting Sumbar Frenz United Fotball Academi ( FUFA).

Juga dipercaya sebagai project officer piala Danone Kota Padang (membentuk tim Best Flayer Sinar Padang dan Bintang Padang untuk diproyeksikan ke tingkat nasional). Mediator Frenz Asian Trophy U – 15 untuk Semen Padang, Manajer U 21 Semen Padang, Wakil manajer Semen Padang FC dan Penasehat klub Semen Padang FC. Sukses di lapangan hijau ini, juga menghantarkan Verry Mulyadi sukses menjalankan tanggungjawab dibidang lain

Buktinya, beberapa bidang olah raga lain dan politik juga diamanahkan kepadanya. Seperti, Ketua Persatuan Olahraga Buru Babi Sumatera Barat (PORBBI Sumbar), Ketua Indonesia Offroad Federation (IOF Pengda Padang). Termasuk juga bidang politik dan sekarang memegang jabatan Ketua DPC Partai Gerindra Padang. Bekal pengalaman berorganisasi dan semangat di lapangan hijau, Verry Mulyadi tak begitu kesulitan mengemban amanah itu. Karena, keikhlasan dan ketulusan menyertai pengabdiannya.

Laki laki low profile, kelahiran 6 Ferbruari 1997 itu, juga menggeluti beberapa bidang usaha. Menjadi Direktur Utama di PT. Loryand’s Prima Nusantara, Komisaris Utama PT. Mandala Cipta Nusantara, Komisaris Utama PT. Kabar Prima Madia (Kabarin.co). Paduan kecerdasan dan semangat serta kerja keras di lapangan hijau berbaur dalam dirinya. Ibarat main bola antara skill dan stamina harus sejalan. Kecerdasan dan semangat yang dipadukan dalam mencapai kesuksesan

Verry beruntung lahir di lingkungan sepakbola dan ini merupakan langkah awal menuju kesuksesan. Tamatan SD Semen Padang, SMP N 21, STM Neg 1 dan STIH Padang, sekarang disibuki mengurus dan dipercaya untuk mengurus sepakbola. Melalui jalur sepakbola ini, namanya makin dikenal. Apalagi, ia tak segan merogoh saku sendiri untuk mengabdikan diri di dunia olahraga terpopuler di dunia ini. Jiwa sportifitas dan ikhlas telah membentuknya.

Dikagumi banyak orang, Verry Mulyadi tidak saja, berani mengeluarkan uang pribadi membantu sepakbola, dalam bermasyarakat ia pun rela dan tulus membantu sesama. Setiap ada keluhan warga, bencana datang menimpa Verry Mulyadi, ikut larut dalam duka. Iapun tak kuasa melihat penderitaan itu dan menyisihkan sedikit reseki untuk membantu. Tertitip juga harapan warga agar Verry Mulyadi bisa menjadi anggota wakil rakyat, karena kepeduliannya selama ini. Semoga. Bersambung.

Penulis
Novri Investigasi

More From Author

Melalui Program Unggulan, Kodim 0309/Solok Bangun Ruang Kelas SDN 15 Tanah Garam

Preservasi Jalan Padang – Painan – Kambang : Nova Herianto, Mutu Terjaga, Target Tercapai

19 thoughts on “Mengenal Lebih Dekat Verry Mulyadi, SH : Sukses di Lapangan Hijau, Sukses Menjalani Karier

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT