PADANG, INVESTIGASI_Pemko Padang melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) menggelar peringatan Hari Kartini Tingkat Kota Padang tahun 2024, Senin (6/5/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Bagindo Aziz Chan Youth Center ini berlangsung haru dan semarak.
Tahun ini peringatan Hari Kartini mengangkat tema “Perempuan Hebat Adalah Perempuan Kuat, Tangguh dan Menginspirasi”.
Wali Kota Padang diwakili Kepala DP3AP2KB Kota Padang Eri Sendjaya dalam sambutannya perjuangan Kartini telah membawa perubahan besar terhadap kondisi sosial perempuan di Indonesia.
Dimana saat ini perempuan mendapatkan kesempatan dan hak yang sama dengan kaum laki-laki dalam memperoleh pendidikan, pekerjaan, dan mengeluarkan pendapat serta pemikiran.
”Melalui tulisan-tulisannya, RA Kartini mampu menginspirasi banyak perempuan untuk bangkit dan berkarya. Semoga semangat dan tekad Kartini dapat menginspirasi kita semua untuk lebih maju dan berkembang,” harap Eri Sendjaya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Padang Ny. Genny Hendri Septa mengatakan banyak pesan dan kesan yang dapat diambil dari sosok seorang RA Kartini.
“RA Kartini merupakan salah satu sosok pahlawan perempuan Indonesia yang berjuang mewujudkan kesetaraan antara laki-laki dan perempuan,” tutur Ny. Genny.
Pada kesempatan itu, Ny Genny juga mengajak ibu-ibu PKK untuk peduli terhadap kaum perempuan yang kurang beruntung, terutama yang ada di lingkungan sekitar.
“Tularkan hal-hal yang positif kepada sesama, karena di sinilah peran kita perempuan, ibu-ibu PKK dapat menggerakkan, mengajak, memperhatikan dan peduli terhadap ibu-ibu di lingkungan terkecil kita,” harap Ny. Genny.
Kegiatan ini juga dihadiri istri Wawako Arie Ekos Albar, Ketua DWP Kota Padang, Ny. Vanny Andree Algamar, ketua TP PKK kecamatan dan kelurahan, jajaran pengurus TP PKK Padang serta tamu undangan lainnya. —Richard