
PADANG—INVESTIGASI,
Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar mengajak tenaga pendidik di Kota Padang untuk cerdas bermedia dan meningkatkan literasi.
Demikian disampaikannya di dalam kegiatan Gerakan Literasi Sejuta Pemirsa, yang dihadiri langsung oleh Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Ubaidillah di Gedung Bagindo Aziz Chan Balai Kota Aie Pacah, kemaren
Andree menuturkan, KPI memiliki peran yang besar dalam meningkatkan literasi dan edukasi bagi generasi penerus bangsa. Mendukung hal ini ia pun berharap para tenaga pendidik dapat menjadi agen KPI.
“Sebagai guru kita harus menjadi agen KPI, karena penyiaran itu adalah value dan nilai yang harus disebarkan kepada generasi penerus. Kita Pemko Padang siap untuk terus mengoptimalkan dan memberikan perhatian kepada kegiatan yang mendukung peningkatan literasi, terutama melalui penyiaran,” tuturnya.
Tak hanya itu, Andree menyebutkan bahwa KPI berperan penting dalam menyebarkan informasi kesiapsiagaan bencana. Terutama di tengah isu ancaman megathrust yang terus menjadi perbincangan. —richard