Waktu Dekat, KJI Bakal Gelar Malam Anugrah Kepda Peduli Insan Pers dan Wartawan Bertalenta

Spread the love

PADANG, INVESTIGASI_Organisasi kewartawanan Kolaborasi Jurnalis Indonesia (KJI) dalam waktu dekat bakal menggelar Malam Anugrah Kepala Daerah (Kepda) peduli insan pers, serta wartawan bertalenta.

Gelaran Malam Anugrah ini bakal mengusung tema: “Kepedulian dan Keterbukaan Melahirkan Insan Pers yang Profesional dan Beretika” ujar Andarizal Founder KJI di kantornya jalan delima No 77 F Ujung Gurun kota Padang.

Katanya, di malam anugrah tersebut yang bakal menerima penghargaan yakni, kepda aktif, wartawan bertalenta, mantan kepda, tokoh masyarakat, dan pengusaha yang hirau terhadap insan pers juga pada kalangan akar rumput. Kesemuanya dari Sumbar.

Dan, Malam Anugerah ini bukan sekadar acara apresiasi. Tapi merupakan syiar KJI agar norma silaturahmi insan pers dan kepala daerah, tokoh masyarakat serta pengusaha dapat berjalan dengan baik.

Kolaborasi dan kerja sama berbagai pihak sangat penting dalam memajukan dunia jurnalistik. Kemudian, Malam Anugerah merupakan sebuah bukti konkret bahwa, kolaborasi dan kebersamaan dari berbagai pihak dapat menciptakan harmoni dalam dunia Jurnalis, ujarnya. **

More From Author

Pasar Raya Padang Fase VII Selevel Mall Itu, Mengembalikan Fungsi Pasar Sebagai Pusat Perdagangan Aman dan Nyaman, Guruh Indarto, Manager PT. APG : Gedung 3 Lantai Ini, Dilengkapi Berbagai Fasilitas

Hadiri Berbagai Kegiatan, Pasangan Daliyus K – Heri Miheldi, Makin Mendapat Tempat di Hati Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT