
PADANG, INVESTIGASI, Wakil Walikota Padang Ekos Albar respon positif kegiatan remaja mesjid di Kota Padang.
Seperti Kegiatan yang digagas oleh Remaja Mesjid Baiturrahman (Remesba) Lubuk Lintah ini, berlangsung selama 5-7 April 2024 . Diikuti peserta utusan dari 19 masjid di Kota Padang.
“Saya menyambut baik pelaksanaan MTQ dan Lomba Cerdas Cermat ini. Kegiatan ini sangat positif dalam rangka meningkatkan syiar keislaman di kalangan generasi muda. Semoga hal serupa dapat dilakukan secara merata di masjid dan mushalla lainnya di Padang,” ucap Ekos Albar saat membuka acara tersebut, Jumat (5/4/2024) malam.
Melalui kegiatan ini diharapkan akan lahir generasi muda terampil, cerdas dan beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT.
Disamping itu bisa menjadi aset bagi Kota Padang dan republik ini.
—richard