Bungkam Borneo FC, Rekrutan Pemain Senilai Rp12 M di Putaran Kedua BRI Liga 1, Bawa Semen Padang FC Keluar dari Zona Degradasi

Spread the love
Oplus_131072

PADANG, INVESTIGASI_Perubahan besar besaran dan bertekad keluar dari zona degradasi dilakukan Semen Padang FC, sepertinya bakal terwujud. 8 pemain direkrut pada putaran kedua ini, berbuah manis

Pada laga perdana putaran kedua di kandang Borneo FC, Semen Padang sukses membawa tiga angka dan menang 1-3.

Pemain yang direkrut pada putaran kedua itu, memberikan konstribusi luar biasa, saat duel melawan Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 pekan ke-18 yang berlangsung di Stadion Batakan, Selasa, 14 Januari 2025

Gol pun tercipta dari Bruno Gomes, membuktikan rekrutan senilai Rp12 M, tak sia sia. Bahkan, Carlos Fonseca turut memberi andil saat mencetak gol penyeimbang saat Semen Padang tertinggal lebih dahulu lewat gol diciptakan Gabriel Furtado dimenit ke 39.

Kemenangan dengan skor 1-3, menjadi kemenangan ketiga yang diraih tim berjuluk Kabau Sirah selama musim ini. Dan, Semen Padang FC keluar dari zona degradasi

Mereka naik ke peringkat ke 15 dengan 13 point, unggul satu point dari Barito Putra yang kini di zona degradasi di urutan ke 16. Nv

More From Author

Sumbar Butuh Sosok Peduli Sepakbola, Mastilizal Aye SH : Andre Rosiade Sosok Tepat, Menjadi Ketua Asprov PSSI Sumbar

Bedah Rumah Warga dari Sepablock, PT Semen Padang Berkomitmen Kurangi Angka Kemiskinan di Padang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ADVERTISEMENT