
Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Indonesia, aktivis pecinta lingkungan dan pegiat media sosial Indonesia, Nof Hendra alias NH kembali mengingatkan tentang pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
Hal ini disampaikan NH via whatsApp saat menghubungi awak media, hari ini Senin (16/9/2024).
NH mengajak agar semua pihak dapat bersama-sama untuk menjaga keamanan, ketertiban, ketenangan serta menghindari segala bentuk perselisihan dan perpecahan yang dapat merusak keharmonisan sosial dalam kehidupan bermasyarakat.
“Pilkada adalah proses pergantian kekuasaan secara jurdil, damai, berkala, dan sesuai amanat konstitusi,” ungkap NH.
Proses pergantian kekuasaan melaluih media pilkada ini bukanlah tujuan utama. Tujuan utama dari proses tersebut adalah terciptanya kehidupan masyarakat yang aman, damai, makmur, sejahtera dengan saling menghargai dan saling menghormati atas segala perbedaan yang ada di masyarakat.
Jika tujuan ini tidak tercapai, maka menurut Nof Hendra cara pemilihan kepala daerah mungkin sebaiknya dikembalikan saja ke sistem lama. Jadi masyarakat tidak perlu lagi berbondong-bondong datang ke TPS untuk memilih calon kepala daerah.
Nof Hendra juga menegaskan bahwa pilkada dengan situasi dan kondisi chaos, bertentangan dengan konstitusi dan undang-undang yang berlaku di Indonesia.
Oleh karena itu, NH mengajak seluruh pihak untuk optimis dalam melaksanakan Pilkada Serentak 2024 ini agar berlangsung secara jurdil, aman, tertib, damai, dan demokratis.
“Meskipun kita berbeda pendapat dan pilihan, namun persatuan dan kesatuan adalah hal yang utama,” ujar konsultan event (event organizing consultant) ini.
“Dengan adanya kontestasi pilkada ini, tentu diantara kita ada yang berbeda pandangan, ada yang berbeda pilihan, maka dalam konteks pilkada ini, saya mengajak kita semua, silakan dengan keyakinan menyalurkan haknya kepada pilihan sesuai dengan pandangan dan penilaian kita tentang kapasitas masing-masing calon kepala daerah,” jelasnya.
Ia juga menekankan bahwa Pilkada 2024 harus dijadikan sebagai manifestasi demokrasi dan sarana untuk memilih calon pemimpin yang benar-benar mampu membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi daerah masing -masing. Ia berharap, agar masyarakat dapat memilih dengan cerdas, bijak dan tidak terpengaruh oleh kampanye hitam (black campaign) yang dapat merusak atau memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.
“Mari kita wujudkan Pilkada yang aman, damai, jujur & adil. Sehingga, akan terpilihlah para pemimpin, calon kepala daerah masing – masing sesuai dengan yang kita harapkan dan inginkan bersama,” tutur NH.
“Untuk itu, marilah berkompetisi secara jurdil dan sehat. Walaupun kita berbeda pilihan, namun kita tetap harus menjaga keutuhan, persatuan, dan kesatuan bangsa agar kita dapat selalu menciptakan keamanan, ketertiban, kenyamanan, dan kedamaian di tanah air tercinta,” tutupnya.