PADANG, INVESTIGASI_ Pendatang baru Liga 3 Asprov PSSI Sumatera Barat,
Josal FC, berusaha menjadi yang terbaik. Ini disampaikan manager Josal FC Edy Batak, saat menghadiri MCM babak 8 besar Liga 3 Asprov PSSI Sumbar, Sabtu (23/12)
Sebagai pendatang baru di liga 3 Sumatera Barat, berusaha ingin mencatat sejarah untuk tampil menjadi yang terbaik. Ini bukan tanpa alasan, juara Group A di babak penyisihan, tentu akan menjadi barometer kekuatan Josal FC. Apalagi, berbekal 5 kali laga, 4 meraih kemenangan dan 1 kali draw.
Menangapi laga perdana versus Dhamasraya, ia mengaku, buta kekuatan Dhamasraya. Karena, kita belum lihat permainan mereka. Sebelumnya, mereka main di Group B. Namun, kita tetap respect dengan mereka. Saya kira semua lawan berat dan layak untuk di perhitungkan,” katanya.
Juga dikatakan, akan mengerahkan seluruh suporter untuk memadati stadion Sungai Sariak Padang Pariaman, esok hari.” Kita akan kerahkan masyarakat Pariaman untuk hadir ke stadion memberikan dukungan secara penuh pada Josal FC. Kami yakin, suporter antusias untuk meyaksikan laga perdana babak 8 besar,” katanya
Ia juga mengatakan, sebagai klub yang baru didirikan, tentu capaian lolos babak 8 besar, layak untuk disyukuri.” Insya Allah. kita mampu berprestasi pada tahun ini,” tegasnya
Laga perdana katanya, tentu sangat menentukan langkah kita di babak berikutnya. Sesuai target dicanangkan managament. “Kita akan menatap, laga stap by stap dan setiap laga adalah final,” tegasnya.
Josal FC, tampil sebagai juara Grup A dibabak penyisihan group Liga 3 Asprov PSSI Sumatera Barat. Bahkan, menjadi ancaman bagi klub lainya. Dengan komposisi materi yang mumpuni, Josal FC menjadi kuda hitam yang patut diperhitungkan. Jetar