BUKITTINGGI, INVESTIGASI_Laga kedua lanjutan Liga 3 PSSI zona Sumatera Barat, berbuah manis bagi tuan rumah PS PSKB kota Bukittinggi. Anak asuhan Gusnedi Adang, sukses PS PASBAR dari Pasaman Barat, Kamis (11/11) di Stadion Ateh Ngarai.
Meski pertarungan berlangsung ketat dan jual beli serangan, pada babak pertama wasit mengeluarkan dua kartu kuning. Kedua tim berusaha mengembangkan permainan, di babak pertama. Namun,sampai pluit turun minum ditiup tak satupun tercipta gol
Memasuki babak kedua, PS Pasbar mencoba menyerang. Sempat beberapa kali mendapatkan peluang emas, lemahnya penyelesaian akhir, tak berbuah gol. Apalagi kiper PSKB Syamsul Arifin bermain cemerlang dibawah mistar gawang
Ketangguhannya dapat menyelamatkan gawang PSKB dari serangan lawan. Berkat suntikan Walikota Bukittinggi dan teriakan bonus satu gol, PSKB mulai meningkatkan tempo permainan. Pertandingan berlangsung agak keras, sehingga wasit mengeluarkan beberap kartu kuning untuk kedua tim
Keberuntungan PS PSKB, akhirnya datang juga. Melalui sebuah serangan balik yang begitu cepat dari sisi kanan tim PSKB, Rahmat Qodri pemain bernomor punggung 17 berhasil memperdaya kiper PS PASBAR di menit ke 75.
Slow run melewati pemain belakang PS. Pasbar dan gocekannya, terciptalah gol, yang membuat PSKB kota Bukittinggi unggul 1-0. PS. Pasbar berupaya menyamakan kedudukan. Namun, tak berbuah gol. Sampai pluit panjang di bunyikan, skor tetap tidak berobah 1-0
Kemenangan kedua ini, PSKB bertengger di puncak klasemen dengan poin 6. Sama dengan poin PS. Aroma Taram FC. Tapi, PSKB Kota Bukittinggi unggul dalam selisih gol
Kemenangan PS. PSKB melalui perjuangan keras ini, mendapat apresiasi dari Walikota Bukittinggi H Erman Safar yang ikut hadir memberikan suport buat tim PSKB Kota Bukittinggi. Pluit permainan usai, ia berbaur dengan pemain dilapangan.
Meski, selesai pertandingan terjadi insiden kecil, namun kesigapan pihak keamanan dan tertibnya pendukung dua kubu dapat teratasi. Nv
awesome